BeritaKalimantan TengahPalangka RayaPendidikanUNIVERSITAS PALANGKA RAYA

Universitas Palangka Raya Kini Miliki 32 Guru Besar, Bukti Percepatan Kemajuan UPR

Avatar
67
×

Universitas Palangka Raya Kini Miliki 32 Guru Besar, Bukti Percepatan Kemajuan UPR

Sebarkan artikel ini
RAPAT SENAT - Universitas Palangka Raya (UPR) menggelar Rapat Senat Terbuka dengan agenda Pengukuhan Guru Besar UPR yang dipimpin langsung oleh Ketua Senat UPR Prof. Dr. Petrus Poerwadi, MS dan Rektor UPR Prof. Dr. Ir. Salampak, MS, yang dilaksanakan di Aula Rahan Rektorat UPR, Kamis (6/2/2025). (FOTO: VOX MERDEKA ID)
Example 468x60

PALANGKA RAYA – Ketua Senat Universitas Palangka Raya (UPR), Prof. Dr. Petrus Poerwadi, MS menyebut saat ini UPR memiliki 32 Guru Besar atau Profesor dalam berbagai kepakaran rumpun ilmu.

Hal itu diungkapkan, Prof Petrus saat Rapat Senat Terbuka dengan agenda Pengukuhan Guru Besar UPR yang dipimpin langsung oleh Ketua Senat UPR Prof. Dr. Petrus Poerwadi, MS dan Rektor UPR Prof. Dr. Ir. Salampak, MS, yang dilaksanakan di Aula Rahan Rektorat UPR, Kamis (6/2/2025).

Dua Guru Besar yang dikukuhkan yakni Prof. Bhayu Rhama, ST.,MBA.,Ph.D sebagai Guru Besar Bidang Ilmu Pariwisata dari Fakultas Ilmu Sosial (FISIP) dan Prof. Dr. Gunarjo Suryanto Budi, M.Si sebagai Guru Besar Bidang Ilmu Fisika Komputasi dari Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan (FKIP).

Dikatakan Prof Petrus saat ini Universitas Palangka Raya di tahun 2025 telah memiliki total 31 Guru Besar yang aktif dari berbagai bidang keilmuan yang tersebar diberbagai Fakultas di UPR.

“Sebagaimana kita ketahui dan kita patut bersyukur saat ini Universitas Palangka Raya sudah memiliki 31 Guru Besar atau Profesor yang aktif dari berbagai bidang ilmu,” ungkap Prof Petrus sebelum membuka Rapat Senat Terbuka Pengukuhan Guru Besar, Kamis (6/2/2025).

Guru Besar Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan UPR ini mengatakan nanti satu Guru besar akan menyusul lagi untuk dikukuhkan sebagai Profesor.

“Guru Besar selanjutnya yang SK nya sudah ditetapkan oleh Kementrian Pendidikan Tinggi, Sains dan Teknologi yakni, Prof. Dr. Ir. Uras Tantulo, M.Sc dari Fakultas Pertanian UPR,” jelasnya.

Sehingga kata Prof Petrus, UPR sudah memiliki 32 Guru Besar. Ia juga berharap UPR akan terus meningkatkan percepatan guru besar yang dapat bermanfaat untuk kemajuan UPR dan pendidikan tinggi. (R1)

 

Example 300250
Example 120x600

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *